Khataman Al Qur'an Teknik Informatika Untag Surabaya

Senin, 18 Maret 2019 - 11:06:39 WIB
Dibaca: 971 kali


 

Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya secara resmi telah memiliki gedung baru. Dengan selesai dibangunnya gedung baru Fakultas Teknik Untag Surabaya, maka seluruh civitas akademika secara berangsur angsur berpindah dari gedung lama (gedung L) menuju gedung baru (gedung Q). Sebagai bagian dari keluarga besar Fakultas Teknik, Program Studi Informatika juga mendapatkan ruangan baru yang terletak di Lantai 3 gedung baru Fakultas Teknik (Gedung Q).

 

Secara bertahap Program Studi Informatika Untag Surabaya juga melakukan pindahan. Untuk memulai proses pindahan Program Studi Informatika Untag Surabaya melakukan kegiatan khataman Al Qur'an di ruangan baru Program Studi Informatika Untag Surabaya. Kegiatan khataman Al Qur'an ini dihadiri oleh sebagian besar dosen program Studi Informatika Untag Surabaya. Yang menarik, bahkan para mahasiswa juga turut mengkuti kegiatan khataman Al Qur'an ini. Hal ini cukup menunjukkan besarnya rasa kekeluargaan dari seluruh keluarga besar program studi Informatika Untag Surabaya bukan hanya rasa kekeluargaan antar dosen semata, namun juga dengan mahasiswa.

 

Dengan adanya kegiatan khataman Al Qur'an ini diharapkan dapat membawa keberkahan bagi seluruh keluarga besar program studi Informatika Untag Surabaya, sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran yang dilakukan.


Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya