Pergantian Kaprodi Teknik Informatika

Jumat, 10 September 2021 - 12:47:27 WIB
Dibaca: 1130 kali


 

 

 

 

Semua ada masanya, begitulah sebuah kalimat yang mungkin sering sekali kita dengar. Kalimat tersebut terjadi pula pada program studi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Pada awal periode Semester Gasal 2021 2022 ini, program studi Teknik Informatika memiliki pimpinan baru, beliau adalah Bapak Aidil Primasetya Armin, S.ST., M.T.. Bapak Aidil (sapaan akrab beliau), memimpin program studi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya untuk masa bakti 2021 hingga 2025 mendatang. Beliau menggantikan Kaprodi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya lama yang kini telah habis masa jabatannya, yaitu Bapak Geri Kusnanto, S.Kom., M.M.. Bapak Geri Kusnanto telah memimpin program studi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya selama dua periode, yaitu masa bakti 2013 - 2017 dan 2017 - 2021.

 

Bapak Aidil terpilih menjadi Kaprodi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dengan proses penuh kekeluargaan namun juga dengan saringan yang ketat. Mula mula seluruh dosen prodi bermusyawarah untuk mendata siapa saja dosen yang memenuhi persyaratan menjadi kaprodi. Data yang didapat tersebut kemudian dipilih hingga menghasilkan enam orang kandidat kaprodi, yaitu Bapak Ery Sadewa, Ibu Fajar Astuti, Ibu Dwi Harini, Bapak Agus Hermanto, Bapak Ahmad Habib, dan Bapak Mohammad Firdaus. Enam orang kandidat kaprodi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya tersebut kemudian mendaftar sebagai calon kaprodi, serta harus mengikuti seluruh rangkaian proses penjaringan pejabat struktural seperti pendaftaran, ujian berbasis komputer, tes psikologi, dan lain lain. Berdasarkan proses panjang tersebut, terpilihlah Bapak Aidil Primasetya Armin, S.ST., M.T. untuk memimpin program studi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya untuk empat tahun mendatang.

 

Terima kasih yang tidak terhingga tentu kita haturkan kepada Bapak Geri Kusnanto, S.Kom., M.M. atas dedikasinya dalam mengabdi sebagai pimpinan di program studi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Juga Selamat dan Sukses kepada Bapak Aidil Primasetya Armin, S.ST., M.T. atas amanah barunya sebagai Kaprodi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, semoga dikuatkan oleh Allah dalam mengemban amanah.


Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya